Studium Generale bersama KPK RI

Kontributor:

Antusiasme yang luar biasa mahasiswa IAIN Tulungagung tidak dapat dibendung untuk mengikuti acara studium generale bersama KPK RI, acara tersebut dikemas secara santai dan menarik sehingga membuat para peserta tidak bosen. Acara tersebut dihadiri langsung oleh salah satu penasehat KPK RI yaitu Bapak Budi Santoso, SH., LLM yang memberikan pemahaman berkaitan dengan pencegahan korupsi dan fungsi dari lembaga anti korupsi tersebut, beliau juga mejelaskan tentang hadirnya  KPK sebagai obat mujarrob bagi pencegahan korupsi di Indonesia, indikasi tersebut dihasilkan dari berbagai survey baik nasional maupun internasional. Acara tersebut terlaksana berkat kerjasama KPK RI dengan IAIN tulunggung serta Pusat Studi Konstitusi dan Otonomi Daerah Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum IAIN Tulungagung. acara studium generale diakhiri dengan doa yang disampaikan oleh Wadek III Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum IAIN Tulungagung.

Skip to content