KUNJUNGAN LEMBAGA TINGGI NEGARA

19-21 November 2023, Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum UIN Sayyid Ali Rahmatullah melaksanakan serangkaian kunjungan kelembagaan di beberapa lembaga tinggi negara, antara lain di Kementerian Hukum dan HAM RI, Badan Pembinaan Hukum Nasional (BPHN), Kementerian Koordinator Politik Hukum dan Keamanan RI, serta Universitas Indonesia. Rombongan FASIH terdiri atas mahasiswa dan Koorprodi HTN Ahmad Gelora Mahardika dan Dosen HTN Fahmi Arif. Kunjungan dimulai dengan pertemuan di Direktorat Jenderal Administrasi Hukum Umum Kementerian Hukum dan HAM RI, di mana rombongan dari UIN Sayyid Ali Rahmatullah berdiskusi dengan Direktur Tata Negara, Dr. Baroto, S.H., M.H.

Salah satu topik yang dibahas adalah kewarganegaraan dan partai politik. Dr. Baroto menyoroti problematika naturalisasi di Indonesia, terutama terkait dengan anak-anak hasil perkawinan diaspora yang belum jelas status kewarganegaraannya. "Masih banyak anak yang belum mengetahui kewarganegaraannya, dan hal ini perlu menjadi perhatian kita," ungkapnya. Pemerintah telah menyediakan layanan secara online untuk mengakses informasi terkait kewarganegaraan, namun Dr. Baroto menekankan pentingnya melakukan penjaringan secara aktif untuk memastikan bahwa semua individu memiliki akses yang sama terhadap hak-hak kewarganegaraan mereka. Selama kunjungan ke lembaga tinggi negara lainnya, seperti BPHN dan Kementerian Koordinator Politik Hukum dan Keamanan RI, serta Universitas Indonesia, delegasi dari UIN Sayyid Ali Rahmatullah terus menjajaki potensi kerjasama dalam bidang penelitian, pengabdian masyarakat, serta penyelenggaraan program-program edukasi dan pelatihan terkait hukum dan syariah. Kunjungan ini diharapkan dapat memperkuat kolaborasi antara perguruan tinggi dan lembaga tinggi negara dalam menyikapi berbagai isu hukum dan syariah yang relevan dengan perkembangan masyarakat dan negara.